Minggu, September 06, 2009

Hoshizora e Kakaru Hashi

Kazuma baru saja pindah ke sekolahnya yang baru. Pada hari pertamanya di sekolah baru, ia langsung tersesat karena belum begitu mengingat jalan ke sekolah. Kemudian ada Ui Nakatsugawa, yang satu sekolah dengannya, menunjukan jalan yang benar. Tapi tiba-tiba tanpa disengaja ia dan Ui berciuman. Parahnya, Ibuki Hinata, sahabatnya, berpapasan dengan keduanya. Apa yang akan terjadi padanya selanjutnya??

Hoshizora e Kakaru Hashi (The Bridge Over The Starry Sky) adalah game terbaru buatan Feng (Aozora no Mieru Oka, Akane Iro ni Somaru Saka) yang dikabarkan dirilis pada 12 Desember tahun ini. Beberapa pendesain karakter yang pernah berkutat di Aozora ni Mieru Oka dan Akane Iro ni Somaru saka kembali berkutat disini Sayangnya Isumi Tsubasu (Yuuhi Katagiri) tengah berkutat dalam game Palette, Mashiro Iro Symphony, sehingga tak dapat ikut dalam pembuatan game ini.

Oh, ada hal menarik tentang 3 game buatan Feng. Jika Aozora ni Mieru Oka bertema "The Hill Which has a View of The Blue Sky" yang bersimbol warna biru, dan Akane Iro ni Somaru Saka bertema "The Slope Dyed by The Setting Sun" yang bersimbol warna merah, maka simbol warna apakah yang akan keluar pada game ini?

Tidak ada komentar: